Trip Goa Pindul, Berpetualang Menyusuri Sungai Dalam Goa!

Diposting pada

Goa Pindul Jogja, Kota Yogyakarta terkenal sebagai kota tempatnya para pelajar. Selain itu, kota ini juga terkenal memiliki berbagai destinasi wisata yang menarik. Banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang berwisata di kota ini. Yogyakarta menyimpan destinasi wisata alam, budaya, sejarah dan edukasi. Salah satu destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi saat di Yogya adalah wisata Goa Pindul. Trip Goa Pindul bisa menjadi salah satu pengisi liburan Anda di Yogyakarta. 

Wisata Goa Pindul menawarkan pemandangan sungai yang berada di dalam atau bawah goa. Cara untuk menyusuri goa dengan menaiki sebuah ban pelampung di aliran air sungai bawah tanah dalam goa. Kegiatan ini terkenal dengan istilah cave tubing. Aliran sungai ini dimulai dari mulut goa hingga bagian akhir goa dan hanya bisa dilalui oleh satu ban pelampung saja. Jadi wisatawan akan bergantian satu persatu untuk melalui bagian ini. 

Trip Goa Pindul, Berpetualang Menyusuri Sungai Dalam Goa!
Instagram @goapindul.id

Keseruan Trip Goa Pindul  

Goa Pindul memiliki panjang 350 m dan lebar 5 m dengan jarak permukaan air dan atap sekitar 4 meter. Waktu yang Anda butuhkan untuk menyusuri goa ini kurang lebih selama 45 menit sampai dengan 60 menit. Aliran sungai pada Goa Pindul berasal dari mata air Gedong Tujuh. Banyak hal yang akan Anda temukan selama trip Goa Pindul. Pengalaman menyusuri sungai ini akan terasa seru, menantang, dan menyenangkan. 

Aktivitas Cave Tubing

Trip Goa Pindul yang pertama adalah aktivitas cave tubing. Aktivitas ini akan menyusuri sungai dalam goa yang mengasyikkan, menyuguhkan pemandangan mengagumkan, dan tentunya memacu adrenalin.  Hal ini karena saat berada di dalam goa Anda akan menemukan 3 zona, mulai dari zona terang, zona remang, hingga zona gelap. Dengan aliran sungai yang tenang membuat aktivitas ini aman untuk dilakukan anak-anak hingga orang dewasa.

Selama menyusuri sungai, Anda akan disuguhi keindahan formasi batuan stalaktit dan stalakmit yang berada di langit-langit goa. Pada salah satu bagian goa terdapat lubang yang cukup lebar dan membuat cahaya masuk. Hal ini membuat sungai pada bagian tersebut terlihat seperti kolam dengan pantulan cahaya.

Kemudian, perjalanan akan terus berlanjut, Anda akan menemukan batu tirai dan hewan-hewan liar yang hidup di dalam goa. Dengan keindahan alam yang tidak terkira, tidak heran jika Goa Pindul menjadi salah satu destinasi terbaik yang ada di Yogyakarta terutama Gunungkidul.

Body Rafting di Sungai Oyo 

Jika cave tubing tadi merupakan kegiatan inti di Goa Pindul, Rafting di Sungai Oyo bisa menjadi pilihan wisata setelahnya. Sungai Oyo ini merupakan sungai terbesar yang ada di Gunungkidul dan masih berada di satu area dengan Goa Pindul. Trip Goa Pindul selanjutnya ini akan menyusuri sungainya dengan panjang trek 1,5 km hingga 2 km. Durasi perjalanannya sendiri berkisar 2 jam. 

Mulai dari Goa Pindul, perjalanan menuju starting point akan disuguhi pemandangan hutan kayu putih pada kiri dan kanan jalan. Perjalanan berlanjut dengan menaiki ban tubing lalu mengikuti arus sungai yang cukup deras. Pada tempat ini Anda akan mendapatkan pemandangan tebing batuan karst pegunungan yang berada di kanan kiri sungai. Tidak hanya itu, Anda bisa mendapati air terjun pengantin. 

Aktivitas Off Road 

Selanjutnya, Anda bisa menikmati keindahan alam sekitar dengan mengelilingi wilayah desa menggunakan mobil off road. Bagian yang mengasyikan saat melintasi sungai, Anda bisa melihat hutan kayu putih dan juga perbukitan. Wisata yang satu ini bisa Anda nikmati dalam siang dan malam hari. Jangan lupa untuk selalu menggunakan kelengkapan keamanan agar tetap terjaga dan lebih terlindungi. Sehingga, trip Goa Pindul menjadi lebih menyenangkan. 

Hal yang perlu Anda ketahui, untuk melakukan berbagai aktivitas di Goa Pindul haruslah mengikuti prosedur keamanan. Anda memerlukan perlengkapan keamanan seperti jaket pelampung, pemandu wisata, ban tubing, dan lain sebagainya. Maka dari itu jika ingin datang dengan rombongan ada baiknya jika memesan Tiket Masuk Goa Pindul Jogja terlebih dahulu. Hal ini untuk mencegah pengunjung yang overload

Waktu Terbaik untuk ke Goa Pindul 

Waktu  terbaik untuk trip Goa Pindul sebenarnya tergantung dengan kemauan masing-masing. Berikut ini beberapa saran atau rekomendasi waktu terbaik untuk mengunjungi Goa Pindul. 

  1. Ada baiknya mengunjungi Goa Pindul pada awal bulan saat weekend pertama atau antara tanggal 1 hingga 10. Hal ini karena suasana di Goa Pindul menjadi sedikit lengang. Karena pada tanggal-tanggal tersebut wisatawan masih sibuk untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti berbelanja kebutuhan sehari-hari atau pergi ke tempat wisata yang membutuhkan biaya lebih. 
  2. Menghindari hari weekend, yakni sabtu dan minggu. Biasanya waktu-waktu tersebut sangat padat pengunjung. Meskipun setiap hari Goa Pindul memiliki banyak wisatawan. Jika Anda bisa memilih hari yang lebih senggang, Anda bisa bebas beraktivitas dan lebih leluasa. 
  3. Anda bisa datang saat siang hari dan cuaca yang mendukung terutama untuk kegiatan diluar ruangan. Waktu pas untuk datang sekitar jam 10 hingga 12 siang. Pada saat ini Anda bisa melihat cahaya surga muncul dari celah goa yang berlubang pada atasnya. Hal ini membuat trip Goa Pindul lebih menarik. Jika Anda ingin menikmati keindahan sekitarnya Anda bisa datang pagi-pagi saat udara masih sejuk.

Anda juga bisa mengelilingi wisata sekitar waktu sore hari setelah selesai kegiatan inti pada pukul 2 hingga 4 sore. Waktu-waktu ini, pemandangan menjadi lebih mempesona dengan langit sore yang menghiasinya. Lokasi wisata ini berada di kawasan Desa Gelaran II, Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Dari pusat Yogya jarak ke Goa Pindul berkisar 42 km dan menghabiskan waktu sekitar 1 jam 20 menit. Trip Goa Pindul bisa menjadi salah satu pilihan untuk berwisata menghabiskan waktu luang dengan refreshing dan menghabiskan waktu bersama keluarga.